ICEDUALL 6: Kolaborasi KDEI-NTNU-PCIM Taiwan Hadirkan Pendidikan Bermutu dan Merata untuk Semua pada Era AI

Taipei, 14 Februari 2015.

Bertempat di Kantor KDEI Taipei, Taiwan, ICEDUALL Seri 6, sebuah konferensi bereputasi internasional yang fokus pada pendidikan bermutu dan merata untuk semua, mengangkat tema Reimagining Education in the Age of AI: Innovations, Impacts, and Implications.
Tema ini menjadi penting dalam kaitannya dengan upaya menghadirkan pendidikan bermutu dan merata untuk semua pada era AI yang memerlukan inovasi, dampak, dan relevansinya untuk pendidikan holistik, khususnya kompetensi pendidikan dalam kehidupan bermasyarakat. Tema ini sangat relevan karena hakikat pendidikan bukan hanya bertujuan untuk ilmu, tetapi untuk mendewasakan dan memandirikan peserta didik. Pendidikan adalah untuk memartabatkan kehidupan, sehingga pendidikan bermutu dan pendidikan secara merata menjadi sangat relevan sebagai perekat pendidikan yang mampu membumikan peradaban dunia. Demikian pesan penting yang disampaikan oleh Bapak Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah RI, Prof. Abdul Mukti.

ICEDUALL 6 dibuka oleh Bapak Zulmartino, selaku Deputy Representative of Indonesian Economic and Trade Office to Taipei. Kegiatan ini juga dihadiri oleh Bapak Novrizal, selaku Director of Citizens’ Protection and Sociocultural Affairs, Indonesian Economic and Trade Office to Taipei. Hadir secara langsung Bapak Rektor Unmuh Sampit Kalimantan Tengah, Bapak Ramadhan dan Tim, Bapak WR Kerja Sama Unmuh Malang, Ibu Dekan FKIP UMM Malang, perwakilan dari Unmuh OKU Timur, Unmuh Kupang, dan sejumlah delegasi dari FKIP UMS Surakarta. Dalam sambutannya, Bapak Zulmartino dari KDEI, mewakili Bapak Kepala KDEI, memberikan apresiasi positif terhadap penyelenggaraan ICEDUALL yang dirancang oleh ALPTK PTMA ini sebagai bagian dari upaya mendekatkan antara hakikat pendidikan dengan kebutuhan pendidikan riil di lapangan, terutama pendidikan yang sangat dibutuhkan oleh keluarga migran di berbagai negara, termasuk di Taiwan, Hong Kong, Arab Saudi, Malaysia, dan keluarga migran di seluruh belahan dunia.

ICEDUALL 6 yang diselenggarakan di KDEI Taipei, Taiwan, ini merupakan konferensi lanjutan dari ICEDUALL 1-5 sebelumnya, yang telah sukses dilaksanakan: ICEDUALL 1 di KBRI Kuala Lumpur, ICEDUALL 2 di KJRI Penang, ICEDUALL 3 di UMS Indonesia, ICEDUALL 4 di Hong Kong, ICEDUALL 5 di UMMAT Lombok Indonesia, dan direncanakan ICEDUALL 7 di Papua, serta ICEDUALL 8 di Beijing atau Turki.

ICEDUALL 6 ini diikuti lebih dari 96 pemakalah dari berbagai negara dan universitas di seluruh dunia. Pemakalah yang hadir secara langsung di ICEDUALL 6 KDEI Taipei sebanyak 31, antara lain dari NTNU Taiwan, Kupang, Borneo, Oku Timur, Malang, Surakarta, Indonesia, Padang, dan lainnya. Sementara itu, 66 peserta lainnya hadir secara daring dari Kuala Lumpur, Johor, Penang, Indonesia, Thailand, Filipina, dan lain-lain. Luaran paper ICEDUALL 6 Taiwan ini akan diterbitkan di berbagai Jurnal Ilmiah Bereputasi (JIB), Proseding Bereputasi Terindeks Scopus maupun WoS.

Topik-topik yang disajikan oleh pembicara kunci dalam ICEDUALL 6 ini sangat penting dan strategis dalam kaitannya dengan upaya konsisten untuk menghadirkan pendidikan bermutu dan pendidikan merata untuk semua:

  • Prof. Chun-Yen Chang (National Taiwan Normal University; yang hadir luring di KDEI) menyajikan makalah dengan tema “Transforming the Future of Learning: How CCR and AISI Are Revolutionizing Education.”
  • Prof. Wu-Yuin Hwang, Ph.D. (National Dong Hwa University, Taiwan) dengan tema “AI-driven innovations in teaching and learning.”
  • Dr. Adi Nurcahyono (UNNES, Indonesia) dengan tema “Case studies of AI integration in various educational contexts.”
  • Dr. Kongkiti Phusavat (Kasetsart University, Thailand) dengan tema “Motivation to learn with the issues for AI developers to imagine.”
  • Dr. Kaarthiyainy Supramaniam (Universiti Teknologi MARA, Malaysia) dengan tema “The impact of AI on educational equity and access.”

Upaya menghadirkan pendidikan yang bermutu dan merata untuk semua ini penting digelorakan kepada semua pengambil kebijakan pendidikan di seluruh dunia. Pentingnya pendidikan bermutu dan merata di seluruh dunia ini diharapkan akan mampu memartabatkan dan memanusiakan manusia, menjadi pendidikan perdamaian, pendidikan yang bertabur kedamaian dan peradaban, serta menjadi perekat pendidikan holistik yang mampu mencerahkan generasi masa depan peserta didik dan membumikan peradaban dunia. Demikian disampaikan oleh Ketua ALPTK PTMA, Prof. Harun Joko Prayitno.

ICEDUALL 6 ini dapat terselenggara dengan baik berkat dukungan dan kerja sama dengan KDEI, NTNU, PCIM Taiwan, dan lebih dari 15 LPTK PTMA sebagai host @ICEDUAL-LPTK PTMA.

Updated: February 15, 2025 — 8:08 pm
Asosiasi LPTK PTM © 2016 Back to Top